Tahun ajaran baru identik dengan siswa baru. Dan seperti kegiatan awal tahun pada umumnya, MTs dan MA Muhammadiyah Majenang juga menyelenggarakan kegiatan perkenalan siswa baru bertajuk Forum Taaruf dan Orientasi Siswa (FORTASI) MTs dan MA Muhammadiyah Majenang.
Fortasi yang diikuti oleh 57 siswa kelas VII MTs Muhammadiyah Majenang dan 29 siswa kelas X MA ini diselenggarakan selama empat hari, sejak Senin, 17 Juli 2017 hingga Kamis 20 Juli 2017.
Kegiatan Fortasi ini diselenggarakan secara penuh di area PontrenMu Darul Ulum Majenang, meliputi kegiatan pembinaan oleh pengelola PontrenMu Darul Ulum, kuliah umum bersama sejumlah ustad dan ustadzah, mengenal lingkungan pondok dan area sekitar pondok serta game seru yang dilaksanakan di lingkungan Pondok bersama kakak-kakak dari Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) cabang Majenang. Seluruh kegiatan Fortasi adalah kegiatan yang mendidik, menyenangkan dan menambah semangat bagi siswa baru.
Fortasi ditutup pada hari Kamis, 20 Juli 2017 oleh direktur PontrenMu Darul Ulum Majenang, Bapak Ali Sya’bana, S.E dengan pesan agar seluruh siswa baru bisa belajar dengan baik dan menjadi pribadi yang lebih baik nantinya.
Fortasi yang diikuti oleh 57 siswa kelas VII MTs Muhammadiyah Majenang dan 29 siswa kelas X MA ini diselenggarakan selama empat hari, sejak Senin, 17 Juli 2017 hingga Kamis 20 Juli 2017.
Kegiatan Fortasi ini diselenggarakan secara penuh di area PontrenMu Darul Ulum Majenang, meliputi kegiatan pembinaan oleh pengelola PontrenMu Darul Ulum, kuliah umum bersama sejumlah ustad dan ustadzah, mengenal lingkungan pondok dan area sekitar pondok serta game seru yang dilaksanakan di lingkungan Pondok bersama kakak-kakak dari Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) cabang Majenang. Seluruh kegiatan Fortasi adalah kegiatan yang mendidik, menyenangkan dan menambah semangat bagi siswa baru.
Fortasi ditutup pada hari Kamis, 20 Juli 2017 oleh direktur PontrenMu Darul Ulum Majenang, Bapak Ali Sya’bana, S.E dengan pesan agar seluruh siswa baru bisa belajar dengan baik dan menjadi pribadi yang lebih baik nantinya.
0 komentar:
Posting Komentar